Bahan galantin :
- daging sapi
- daging ayam
- roti tawar kupas
- susu kental manis putih
- telur
- daun pisang dan lidi
Bumbu :
- bawang putih
- pala, merica
- garam, gula pasir, kaldu bubuk
Cara membuat :
- cairkan susu secukupnya, rendam roti tawar hingga lunak
- haluskan bumbu, daging sapi, ayam, telur
- tiriskan roti tawar haluskan bersama daging dan bumbu
- buat daun pisang gulungan seperti lontong
- masukkan adonan dalam daun yang sudah digulung, dan tusuk-tusuk dengan sumpit atau lidi, biar adonan menjadi padat, semat dengan lidi
- kukus kira-kira 60 menit
- setelah dingin, keluarkan dari daun pembungkusnya, goreng hingga kecoklatan
- potong serong ( atau sesuai selera )
Bahan penyerta :
- wortel
- buncis
- kentang
Cara membuat :
- potong wortel panjang 2,5 - 3 cm, rebus, tiriskan dan langsung siram air es
- buncis potong 2,5 - 3 cm, lakukan sama dengan wortel
- kentang potong ukuran sama dengan wortel dan buncis, rendam dalam air garam kira-kira 15 menit, tiriskan, goreng kering ( atau bisa memakai kentang siap pakai, yang tinggal mengoreng saja, tanpa perlu dibumbu lagi )
Bumbu saos :
- bawang putih
- bawang bombay
- saos tomat botolan
- garam, gula pasir, kaldu bubuk
- saos inggris ( secukupnya saja )
- maizena ( larutkan dengan sedikit air )
- margarin
Cara membuat :
- haluskan bawang putih, cincang kasar bawang bombay, tumis hingga matang
- masukkan air secukupnya, saos tomat, saos inggris dan bumbu lainnya
- masak hingga mendidih, masukkan larutan maizena hingga kekentalan yang diinginkan